W - Hadits Qudsi 30


SUBMITTED BY: opotinserve

DATE: March 24, 2017, 6:51 p.m.

FORMAT: Text only

SIZE: 1.7 kB

HITS: 11396

  1. Hadits Ke – 30
  2. Diriwayatkan dari Abu Hurairah r.a., bahwa Rasulullah saw bersabda, Allah ‘Azza wa Jalla berfirman, “Ketika hambaku menyukai untuk bertemu denganku, akupun senang untuk bertemu dengannya, dan ketika hambaku benci untuk bertemu denganku, akupun benci bertemu dengannya” (diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam Malik.). (Dan didalam riwayat Imam Muslim, yang menjelaskan makna hadits tersebut): dari ‘Aisyah r.anha, beliau berkata, telah bersabda Rasulullah saw: barangsiapa senang bertemu dengan Allah, Allah pun juga senang bertemu dengannya, dan barangsiapa yang benci bertemu dengan Allah, Allah pun juga benci bertemu dengannya. Aku (‘Aisyah r.a) pun bertanya, “Wahai Nabi Allah, aku membenci mati ? kita semua membenci kematian”, Rasulullah saw bersabda, “Tidak demikian (maksudnya), akan tetapi, seorang mukmin ketika diberikan kabar gembira dengan rahmat Allah, keridloan-Nya dan surga-Nya, maka dia pun senang bertemu dengan Allah, dan Allah pun senang bertemu dengannya, sedangkan orang kafir, ketika diberitakan kepada mereka dengan adzab Allah, dan murka-Nya maka mereka benci bertemu dengan Allah, dan Allah pun juga benci bertemu dengan mereka”.
  3. --------------------
  4. Thread ini InsyaaAllah adalah kumpulan hadits yang berasal dari buku Forty Hadith Qudsi (الاربعون القدسية) karya Dr. Ezzeddin Ibrahim, yang memuat 40 Hadits Qudsi yang telah diseleksi secara ketat keshahihan dan kehasanannya. 34 Hadits di dalamnya diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim dari kitab shahih mereka, dan 6 lainnya diambil dari kitab-kitab hadits pokok lainnya.
  5. Semoga thread ini bermanfaat, dan tercatat sebagai amal kebaikan disisi Allah SWT.
  6. Mohon dikoreksi jika ada salah ketik, maupun terjemah.
  7. EM70: 2017-03-25 01:51

comments powered by Disqus